Selasa, 26 April 2016


Lilin adalah sumber penerangan yang sudah digunakan semenjak jaman dahulu. Tetapi selain menjadi alat bantu penerangan lilin juga dapat menjadi pengharum ruangan. Tetapi tidak semua lilin beraroma, hanya lilin-lilin tertentu yang sudah diberikan pengharum/fragrance. Tetapi perlu anda tahu juga tips-tips menggunakan lilin beraroma agar bertahan lebih lama dan pastinya lebih harum.

1. Bakar Lilin Selama 4 Jam Sekali

Perlu diketahui bahwa selama beberapa jam ruangan anda akan penuh dengan wewangian lilin yang anda bakar. Jika anda masih kurang dengan ini, Padamkan lilin, Pangkas sumbunya sedikit, dan bakar sumbu lilin kembali.

2. Gunakan Wick Dipper untuk memadamkan lilin

Wick Dipper adalah alat pemadam lilin berbentuk seperti stik yang digunakan dengan cara mengambil cairan lilin panas lalu menyiramnya ke sumbu agar api padam. Hal ini dapat mencegah adanya asap residu/ asap saat lilin dipadamkan.

3. Pangkas Sumbu 1/4 inci

Untuk membuat lilin menjadi lebih lama, Pangkaslah sumbu lilin sebanyak 1/4 inci. Menurut riset lab independen Memangkas sumbu dapat memperpanjang daya hidup liln kecil menjadi lima jam.

4. Simpanlah Lilin di tempat yang sejuk dan kering

Lilin sangatlah mudah mencair. Carilah tempat penyimpanan lilin yang jauh dari panas matahari dan mesin penghangat atau kompor. Dan pastikan pula tempat penyimpanan lilin tersebut kering dan tidak basah.

5. Gunakan lentera lilin di tempat yang tidak dikontrol

Lilin dapat menimbulkan kebakaran. Untuk mencegah hal ini terjadi anda membutuhkan perantara antara lilin dan obyek yang mudah terbakar, sebagai contoh: kayu. Lentera dapat mencegah kontak langsung api dari lilin ke obyek mudah terbakar.

Minggu, 24 April 2016



Makan, sudah menjadi kegiatan kita sehari-hari bukan? Tetapi terkadang anda makan dengan lahapnya sampai anda melupakan apa yang anda sedang makan, dan itu membuat berat badan anda melambung tinggi. Lalu apa yang perlu dilakukan agar kita dapat mengatur atau mengurangi nafsu makan kita? Kali ini kita akan mengulas cara mengurangi nafsu makan berlebihan

Hal yang anda perlu lakukan untuk mengurangi nafsu makan berlebihan, adalah ketahui dulu apa kelemahan anda. Apakah kelemahan anda? Tidak tahan melihat Makanan yang enak, Tidak tahan melihat makanan dalam jumlah besar, Apakah anda tidak tahan melihat foto makanan yang menggiur? Anda harus bisa mengatakan kepada diri anda bahwa anda tidak sanggup untuk makan-makanan itu, atau jika perlu jadi orang yang worry tentang kalori pada makanan.

Banyak Minum air putih adalah cara mengurangi nafsu makan berlebihan, setelah anda menyelesaikan makanan anda, Minumlah air dua gelas, tetapi jangan terlalu banyak atau perut anda akan kembung. Minum air yang banyak membuat anda berfikir bahwa diri anda sudah kenyang dan tidak membutuhkan makanan yang anda lihat disana. Jujur kepada diri anda sendiri adalah salah satu tips yang berguna juga. anda harus jujur bahwa anda sudah makan beberapa saat yang lalu dan sekarang anda kenyang.

Konsentrasi terhadap apa yang anda makan, Usahakan jika anda makan anda tidak terkonsentrasi pada hal yang lain, seperti Menonton TV, Bermain HP, Terutana jika anda sedang melahap camilan. Jika konsentrasi anda teralihkan ke hal yang lain selain makan, maka anda akan tidak sadar bahwa anda telah menghabiskan keripik sebanyak satu mangkuk.

Bagi porsi makan anda menjadi dua porsi yang lebih kecil. Contoh, anda makan 3 hari sekali dengan 1 piring nasi penuh, Anda dapat mengubahnya dengan makan 6 kali sehari dengan porsi yang lebih sedikit. Karena anda makan hanya setengahnya dan dalam tempo yang lumayan singkat daripada makan 3 kali sehari, perut anda akan selalu merasa terisi dan tak kelaparan. Penggunaan piring kecil dapat membantu tips ini dengan membuat anda bepikir bahwa porsinya sudah penuh satu piring (kecil). 




Kamis, 21 April 2016


Spa, anda pasti terpikir tempat yang amat tenang dan santai dimana kita memanjakan tubuh kita. Beberapa dari anda ingin mengubah kamar anda layaknya sebuah spa. Kali ini saya akan memberi tahu cara membuat kamar anda seperti anda memasuki spa.

Di kamar spa dapat terlihat semua barang-barang tersusun rapih, sebelum menambahkan sesuatu bersihkan barang-barang yang anda tidak perlu, dan susun benda benda yang terletak di atas meja, serta pastikan tidak ada debu dan kotoran tersisa. Dan jangan lupa netralkan bau kamar anda juga, gunakan penyemprot penetral bau.

Lalu siapkan beberapa handuk-handuk kecil untuk pemanis, letakkan di meja kecil. Anda juga nantinya dapat menggunakan handuk ini sebagai handuk panas. Dan juga bawa beberapa tanaman yang dapat hidup di dalam ruangan ke kamar anda (jangan lupa dirawat). Dan (jika anda punya) ambillah beberapa batu bulat dan letakkan itu ditempat yang anda sukai.

Gunakan aromatherapy, sangat disarankan aromatherapy tungku lilin, karena lebih kuat wanginya dan lebih terkesan ala "spa". Atau jika anda tidak dapat menggunakan api anda dapat menggunakan aromatherapy listrik (ultrasonic diffuser). Jika kamar anda agak terbuka (outdoor) anda dapat menggunakan incense yang penggunaanya langsung dibakar. atau jika anda merasa repot dengan ketiga pilihan diatas, anda dapat menggunakan lilin aromatherapy ataupun reed diffuser.

Berbicara tentang lilin, untuk membuat kesan mood lightning agar anda lebih relax anda dapat menggunakan lilin lilin aromatherapy jenis pilar, jar, atau tealight. Untuk keamanan jangan lupa untuk membeli tempat lilin atau lentera. Tetapi jika anda tidak dapat menggunakan lilin, gunakan lilin elektronik atau gunakan lampu tidur.

Dan tips yang terakhir adalah ganti sprei dengan warna yang lebih netral dan alami seperti putih, dan jika anda ingin lebih jauh lagi, cat kamar anda dengan warna netral dan alami seperti coklat, putih, abu-abu, atau biru. Dan jika anda merasa kurang, seragamkan seluruh furnitur di kamar anda dengan model/style yang sama atau warna yang sama.

Dan hal yang perlu anda lakukan setelah semua hal yang "agak melelahkan" ini berbaringlah dan nikmati, hidupkan aromatherapy dan lilin lalu basahilah handuk dengan air panas dan nikmatilah!

Rabu, 10 Februari 2016




Di dunia yang penuh dengan hiruk pikuk kehidupan ini, Kita sangat sulit untuk menjadi santai karena terhimpit oleh beban waktu dan pekerjaan. Jujur, saja saya juga mengalami hal yang anda alami. Terkadang juga anda tidak tahu cara membuat diri anda menjadi lebih rileks. Banyak teman saya yang mempunyai hal yang serupa, dan bertanya kepada saya, "Kok lo santai banget sih?". Sebenarnya untuk membuat anda lebih tenang dan rileks sangatlah mudah: Anda harus bisa menguasai diri anda sendiri. Jangan mudah terpancing amarah dan jadilah sosok yang lebih tenang. Hal yang paling dasar untuk menjadi lebih rileks adalah mengatur nafas. Tarik nafas melalui hidung dan keluarkan lewat mulut secara perlahan dan ulangi terus-menerus sampai anda merasa lebih tenang. Cara berikutnya adalah bermeditasi. Bermeditasi adalah berdiam diri untuk melepaskan semua masalah dan bertujuan untuk membuat diri anda tetap tenang. Cara meditasi paling basic adalah dengan duduk bersila dan menggunakan tips sebelumnya, bernafas. Anda juga dapat bermeditasi ditemani musik classic atau new age dan menghirup wewangian aromatherapy. Cara berikutnya yaitu menghirup suatu aroma yang nikmat, seperti bunga melati, lavender, lemon, dan lain-lain. Cara ini disebut aromatherapy atau terapi Aroma. aromatherapy menciptakan ilusi di dalam otak kita yang membuatnya lebih rileks, Beberapa aroma juga memiliki khasiat tertentu. Berikutnya adalah mendengarkan musik rileks yang beraliran klasik atau new age. Biasanya musik-musik ini terdapat getaran suara tertentu yang membuat kita lebih rileks dan santai. dan yang terakhir jika tips di atas kurang memuaskan, cobalah untuk tidur, mungkin anda sudah terlalu lelah melakukan kegiatan seharian. Dan apakan anda tahu, Orang dewasa pada umumnya setidaknya membutuhkan waktu tidur 7-8 jam. Jadi jangan memaksa diri anda untuk tidur hanya 3 jam jika anda sudah ngantuk berat. (AZ)